Layanan online atas pelindungan diri sendiri
Pencegahan kekerasan seksual dan kekerasan rumah tangga
Saat Anda mengalami kekerasan rumah tangga, demi keselamatan Anda, selain melapor ke kepolisian di sambungan telepon 110 atau menelepon ke sambungan perlindungan nasional 113, Anda juga dapat menelepon ke unit konseling pasangan warga negara asing untuk memperoleh bantuan. Sambungan tersebut menyediakan layanan dalam berbagai bahasa yang terbagi dalam waktu yang berbeda, termasuk: layanan bimbingan dan konseling serta pemeliharaan yang berkaitan dengan adaptasi kehidupan, pendidikan dan kebudayaan, layanan penempatan kerja, kesehatan dan pengobatan, keselamatan pribadi, pendidikan anak, ijin tinggal sementara/tetap dan ketentuan hukum lainnya.
- Hotline 1990 layanan konsultasi kehidupan di Taiwan bagi orang asing, layanan dalam bahasa Mandarin, Inggris dan Jepang tersedia 24 jam. Layanan dalam bahasa Vietnam, Indonesia, Thailand, dan Kamboja tersedia setiap hari Senin – Jumat (tidak termasuk hari libur nasional dan hari libur lainnya), mulai pukul 09.00-17.00.
- Sambungan perlindungan nasional 113 (Memberi layanan 24 jam)
Pencegahan pelecehan seksual
Saat seseorang melakukan diskriminasi atau pelecehan terhadap Anda, menawarkan sesuatu dengan imbalan melakukan hubungan seksual, berbicara / bersikap menghina, merendahkan, bermusuhan dan lain sebagainya, silahkan menelepon ke nomer di bawah ini, agar petugas ahli dapat membantu Anda.
Sambungan telepon pengaduan kekerasan seksual: 113