Lompat ke blok konten utama

Penjelasan Tulisan di Layar Sepeda YouBike 2.0

1. Meminjam Sepeda

(1) Jika muncul tulisan “Tempelkan kartu lagi” : Harap tempelkan kartu IC ke mesin layar lebih lama, atau keluarkan kartu IC dari dompet dan tempelkan ulang.

(2) Jika muncul tulisan “Kartu IC belum terdaftar”: Setelah mendaftarkan diri sebagai anggota YouBike di kartu IC tersebut, Anda baru bisa meminjam YouBike setelah menunggu selama 3-5 menit.

(3) Jika muncul tulisan “Kartu IC diblokir”

Jika muncul tulisan ""Kartu IC diblokir"" di layar sepeda, berarti ada yang salah dengan kartu IC Anda. Silakan hubungi hotline layanan pelanggan Kota Taipei 1999 ekstensi 5855 atau 02-8978-8822 (pulsa), dan petugas akan membantu Anda .

(4) Jika muncul tulisan “Saldo tidak cukup”: Silakan isi saldo dulu, lalu pindai kartu IC lagi untuk  menyewa YouBike 

(5) Jika muncul tulisan“Sedang meminjam sepeda”: Tidak ada catatan pengembalian YouBike sebelumnya di sistem. Jika Anda telah mengembalikan YouBike, harap hubungi hotline layanan pelanggan Kota Taipei 1999 ekstensi 5855 atau 02-8978-8822 (berbayar), dan petugas akan membantu Anda.

(6) Jika muncul tulisan “Pinjaman selanjutnya ditangguhkan”: Jika muncul tulisan“Pinjaman selanjutnya ditangguhkan”di layar sepeda, berarti pinjaman selanjutnya akan ditangguhkan sementara. Untuk menjaga sistem penyewaan yang adil bagi pengguna, Anda tidak diperbolehkan meminjam sepeda di stasiun tempat Anda mengembalikan YouBike, segera setelah Anda mengembalikannya. 

(7) Jika muncul tulisan “Batas waktu pengambilan sepeda habis”: Berarti Anda tidak mengambil sepeda dalam waktu 30 detik setelah menempelkan kartu IC. YouBike akan terkunci lagi dan sistem akan membatalkan transaksi kala itu. Pastikan sepeda telah masuk ke dalam palang hingga layar menampilkan “Silakan menggunakan YouBike 2.0” sebelum meninggalkan lokasi untuk mencegah sengketa akibat sepeda digunakan orang lain.

(8) Jika muncul tulisan“Layanan YouBike ini dihentikan sementara waktu”: Berarti sepeda tersebut tidak bisa dipinjam. Silakan ganti sepeda atau pergi ke stasiun YouBike lain untuk meminjam. 

(9) Jika muncul tulisan “Saldo berkurang N, Sisa saldo N”: Berarti sistem telah memotong saldo untuk pembayaran sewa sebelumnya dan mencatatnya, karena saldo kartu IC Anda tidak cukup saat mengembalikan sepeda sebelumnya, atau proses pengembalian belum selesai, sehingga sistem tidak berhasil merekamnya.

Oleh karena itu, sebelum Anda menyewa sepeda lagi, sistem akan memotong saldo untuk pembayaran yang kurang sebelumnya dan memperbarui catatan.

  

2. Mengembalikan Sepeda

(1) Jika muncul tulisan “Saldo tidak cukup”: Berarti saldo kartu IC Anda tidak cukup untuk membayar biaya sewa sepeda kali ini. Sebelum menyewa sepeda lagi, pastikan saldo kartu IC Anda cukup untuk membayar biaya sewa sebelumnya dan biaya sewa saat ini. Ketika Anda menempelkan kartu IC ke layar sepeda, layar akan menampilkan "Saldo berkurang N, Sisa saldo N"". Setelah kekurangan pembayaran sebelumnya dilunasi, Anda baru dapat menggunakan kartu IC untuk menyewa YouBike lagi. 

(2) Jika muncul tulisan“Kartu IC salah, pembayaran gagal”: Berarti kartu IC yang Anda gunakan saat menyewa dan mengembalikan sepeda berbeda (menggunakan kartu IC A untuk menyewa YouBike dan menggunakan kartu IC B saat mengembalikannya).

Mohon kembalikan sepeda ke stasiun dan pastikan layar sepeda menampilkan "Silakan menggunakan YouBike 2.0”. Ini menandakan bahwa pengembalian YouBike telah berhasil. Jika Anda menggunakan kartu IC A untuk menyewa YouBike selanjutnya, layar sepeda akan menampilkan “Saldo berkurang N, Sisa saldo N” yang menunjukkan jumlah pelunasan biaya sewa sebelumnya (jika ada) dan catatan diperbarui. Setelahnya, Anda dapat menempelkan kartu IC lagi dan menyewa sepeda.

 

3. Parkir dan mengunci YouBike

(1) Jika muncul tulisan “Buka kunci dengan ponsel yang digunakan untuk menyewa sepeda”saat membuka kunci dengan memindai kode QR.

Jika muncul tulisan “Buka kunci dengan ponsel yang digunakan untuk menyewa sepeda”berarti Anda tidak memakai ponsel yang sama dengan yang digunakan saat meminjam sepeda. Kebanyakan orang memakai ponsel yang berbeda untuk membuka kunci, atau memindai sepeda yang salah. Sebaiknya, periksa histori peminjaman di aplikasi resmi YouBike 2.0 (Cari kueri: Log in anggota → Pengaturan akun →Pengaturan kartu→Histori transaksi)untuk membuka kunci.

Jika kunci tidak terbuka, harap telepon hotline Layanan Pelanggan YouBike Taipei di 1999 eks. 5855, atau 02-8978-8822 (berbayar) dan petugas akan membantu Anda.

(2) Jika muncul tulisan “Gunakan kartu IC yang digunakan saat meminjam sepeda”

Jika muncul tulisan“Gunakan kartu IC yang digunakan saat meminjam sepeda”di layar sepeda, berarti  Anda menggunakan kartu IC lain saat membuka kunci sepeda. Anda mungkin salah menggunakan kartu IC atau memindai sepeda yang salah. Sebaiknya, periksa histori peminjaman di aplikasi resmi YouBike 2.0 (Cari kueri: Log in anggota → Pengaturan akun →Pengaturan kartu→Histori transaksi)untuk membuka kunci.

Jika kunci tidak terbuka, harap telepon hotline Layanan Pelanggan YouBike Taipei di 1999 eks. 5855, atau 02-8978-8822 (berbayar) dan petugas akan membantu Anda.

 

3. Parkir dan mengunci YouBike

(1) Jika muncul tulisan “Buka kunci dengan ponsel yang digunakan untuk menyewa sepeda” saat membuka kunci dengan memindai kode QR: Berarti Anda tidak memakai ponsel yang sama untuk membuka kunci, atau memindai sepeda yang salah. 

Sebaiknya, periksa histori peminjaman di aplikasi resmi YouBike 2.0 (Cari kueri: Log in anggota → Pengaturan akun →Pengaturan kartu→Histori transaksi)untuk membuka kunci. 

Jika kunci tidak terbuka, harap telepon hotline Layanan Pelanggan YouBike Taipei di 1999 eks. 5855, atau 02-8978-8822 (berbayar) dan petugas akan membantu Anda.

(2) Jika muncul tulisan “Gunakan Kartu IC yang digunakan saat meminjam sepeda”: Berarti Anda mungkin salah menggunakan Kartu IC atau memindai sepeda yang salah. 

Sebaiknya, periksa histori peminjaman di aplikasi resmi YouBike 2.0 (Cari kueri: Log in anggota → Pengaturan akun →Pengaturan kartu→Histori transaksi)untuk membuka kunci.

Jika kunci tidak terbuka, harap telepon hotline Layanan Pelanggan YouBike Taipei di 1999 eks. 5855, atau 02-8978-8822 (berbayar) dan petugas akan membantu Anda.